
MPLS Peserta Didik Baru SMAN 13 Banda Aceh Tahun Pelajaran 2022-2023
Kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) di SMAN 13 Banda Aceh dilaksanakan selama 3 hari, yaitu dari tanggal 18 sampai dengan 20 Juli 2022. Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 13 Banda Aceh, Ibu Dr. Dra. Sitti Hasnidar, M.Pd. Dalam sambutannya beliau mengajak siswa untuk mengutamakan disiplin dan membudayakan 5S (Salam, Senyum, Sapa, Sopan, Santun), serta mengenali lingkungan agar muncul rasa sayang terhadap sekolah. Beliau juga menyampaikan bahwa di SMAN 13 Banda Aceh ada ekskul unggulan berupa Tahfidz Quran, Panahan, dan Seni Bela Diri Merpati Putih.
Adapun materi-materi yang diberikan kepada siswa adalah :
- Wawasan Wiyata Mandala dan Estetika Lingkungan Sekolah. Disampaikan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Penjamin Mutu, Rikawati, S.Si.
- Tata tertib dan Tata Krama, serta Pendidikan Karakter. Disampaikan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas, Edi Syahputra H., S.Pd
- Pengenalan Visi dan Misi, Program Kurikulum, Waktu Pembelajaran di Sekolah, Syarat-syarat Kenaikan Kelas , Kelulusan dan Tembus PTN. Disampaikan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Dwi Anik Widi Astuti, SE.
- Ekstrakurikuler Pramuka. Disampaikan oleh Pembina Pramuka Putri, Junaidar, S.Pd.
- Pengenalan Organisasi Intra Sekolah (OSIS) dan Ektrakurikuler. Disampaikan oleh pengurus OSIS SMA Negeri 13 Banda Aceh.
- Kesadaran Berbangsa dan Bernegara. Disampaikan oleh Guru Bidang Studi PKn, Rika Julia Koto, S.Pd.
- Pembinaan Mental Agama di Sekolah. Disampaikan oleh Guru Bidang Studi PAI, Murniati, S.PdI.
- Pengenalan Warga Sekolah. Disampaikan oleh pengurus OSIS SMA Negeri 13 Banda Aceh.
- Pengenalan Peminatan MIPA dan IPS. Disampaikan oleh Koordinator Bimbingan Konseling, Yulindawaty, S.Pd.
- Pengenalan tentang Prakarya dan Kewirausahaan. Disampaikan oleh TIM PKWU SMA Negeri 13 Banda Aceh.
- Wawasan Literasi Sekolah. Disampaikan oleh Kepala Perpustakaan, Fauziah, S.PdI.
Kesan yang disampaikan oleh peserta didik baru adalah SMA Negeri 13 Banda Aceh memiliki aura nyaman dan indah berkat warna hijau dan tanaman yang menghiasi lingkungan sekolah. Mereka juga menyampaikan ketertarikan terhadap lengkapnya fasilitas sekolah yang terdiri dari Laboratorium Kimia, Laboratorium Fisika, Laboratorium Biologi, Laboratorium Komputer, dan Perpustakaan, yang tertata rapi dan bersih.
Dengan kegiatan MPLS ini, semoga seluruh peserta didik mengenal sekolah dan lingkungannya, sehingga timbul rasa memiliki dan keinginan untuk mengembangkan mutu SMA Negeri 13 Banda Aceh ke depan.
Kontributor: Rikawati, S.Si
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Sinopsis Goresan Pena Seorang Guru
Apa arti sepenggal tulisan seorang guru? Pertanyaan itu sering kali muncul dibenak guru maupun calon guru. Tulisan bukan sembarang tulisan, tentu sebuah tulisan yang mengandung
Sinopsis Diary Seorang Guru di Masa Pandemi Covid 19
Masa pandemi covid 19 telah mengubah banyak hal dalam dinamika kehidupan di "zaman now". Dunia pendidikan pun kena imbasnya. Sebagai seorang guru yang biasa mengajar melalui tat
Ekstrakurikuler Seni Tari dan Peran SMA Negeri 13 Banda Aceh
Oleh : Edi Syahputra H SPd Dalam rangka membangun karakter anak bangsa Indonesia yang optimal dan berlandaskan Pancasila serta UUD 1945 di butuhkan beberapa media t
Laporan Ekstrakurikuler Pencinta Alam
Ekstrakurikuler Pencinta Alam Oleh : Edi Syahputra H, SPd Membangun pada peserta didik sejak masih duduk di bangku sekolah bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satu
Nanggroe Sigupai Dalam Bingkai Sejarah dan Ekonomi
Sinopsis: Nanggroe Sigupai Dalam Bingkai Sejarah dan Ekonomi Kuala Batee merupakan kerajaan kecil yang pernah menggemparkan Amerika Serikat. Lantaran warga s
Sinopsis Pengantar Seni Budaya
Seni merupakan salah satu bagian yang terpenting dalam pengalaman manusia. Seni tak mampu dipisahkan dari kehidupan manusia apalagi dalam dunia pendidikan khususnya di sekolah, seni me
SINOPSIS PEREMPUAN YANG PERGI BERSAMA ANGIN
Sebagai karya sastra, pentigraf masuk dalam kelompok cerita mini, yaitu cerita pendek. Dalam cerita mini dikenal pula istilah flash fiction, cerita pendek yang sangat sing
RAPAT KERJA TAHUN PELAJARAN 2025/2026
Salah satu agenda rutin sekolah adalah "Rapat Kerja". Kali ini rapat kerja mengangkat tema "Penggunaan Teknologi Dalam Penerapan Pembelajaran Deep Learning". Tema in
PENERIMAAN PERSERTA DIDIK BARU
SMAN 13 Banda Aceh, kembali membuka kesempatan untuk siswa siswi dari lulusan tingkat SMP bergabung bersama. Berikut jadwal SMPB kali ini Pendaftaran 1 s.d 3
AJANG LOMBA HIMPUNAN INOVASI PENDIDIKAN ACEH MAJU
Dilansir dari account media sosial Dinas Pendidikan Aceh @dinaspendidikanaceh guru SMAN13 lolos seleksi dalam ajang yg bertajuk lomba inovasi AL-HIKAM tahun 2025. SM